KB/TK Al-Izzah Adakan Fun Cooking Bersama Geprek Sa’i



BOJONEGORO – Kelompok Bermain/Taman Kanak-Kanak (KB/TK) Al Izzah bersama Geprek Sa'i Bojonegoro, mengadakan fun cooking sebagai bentuk kegiatan rutin sekolah dengan metode learning by doing yaitu belajar secara langsung mempraktekkan cara membuat ayam goreng. (Jum'at 16/9)

Kepala Sekolah KB/TK Al Izzah Mar'atut Thohiroh, S.Pd menjelaskan fun cooking bertujuan untuk memberikan pengalaman kepada anak tentang cara pembuatan ayam goreng, mulai dari pengenalan bahan diantaranya daging ayam, tepung terigu dan telur. 


Setelah itu anak mencoba secara langung bagaimana cara mengolahnya, dimulai dari menyiapkan beberapa bahan lalu menggulingkan daging ayam yang telah dimarinasi kedalam adonan tepung kering selanjutnya kedalam kocokan telur lalu ke adonan kering kembali, dan diulangi beberapa kali hingga siap digoreng kedalam minyak panas.


“Dari sini anak akan belajar banyak hal yaitu mengenal bentuk, tekstur, rasa, warna, dan sosialisasi dengan lingkungan sekitar. Selain itu kegiatan ini bertujuan untuk merangsang kekuatan otot otot jari menyempurnakan motorik halus anak-anak," ungkap Ustadzah Atut.


Ustadzah Atut menambahkan kegiatan kali ini diikuti oleh semua siswa kelompok bermain dan taman kanak-kanak, dipandu oleh staf geprek sa'i dan guru kelas.


"Alhamdulillah hari ini kegiatan berjalan dengan lancar, semoga kegiatan ini bisa memberikan pengalaman nyata yang mengesankan bagi anak-anak." pungkasnya.